Gereja menetapkan sebagai Minggu Kerahiman Tuhan. Gereja memberikan hormat dan baktiakannkerahiman Tuhan Yesus. Gereja merayakan Pesta Kerahiman Ilahi menjadi tempat perlindungan dan tempat bernaung bagi segenap jiwa-jiwa teristimewa para pendosa yang malang. Pada hati itu lubuk belas kasih Allah yang paling lembut akan terbuka. Aku akan mencurahkan suatu samudra rahmat atas jiwa-jiwa yang menghampiri sumber kerahimanKu. Begitulah pesan Yesus yang diterima oleh Santa Faustina penerima anugerah kerahiman Allah. Salah satu gambaran kerahiman disimbolkan dengan Darah dan Air. Pikiran kita segera melayang pada kesaksian yang diberikan Yohanes pengarang Injil yang ketika seorang prajurit di kalvari menikam lambung Kristus dengan tombak, melihat darah dan air memancar dariNya. Di samping itu itu jika Darah mengingatkan kita akan kurban salib dan anugerah ekaristi maka air dalam simbolisme Yohanes melambangkan bukan saja pembaptisan melainkan juga karunia Roh Kudus.
#sanmarimandirimisionermilenial.